Dua Babinsa Brebes Purna Tugas

 


Brebes – Dandim 0713 Brebes Letkol Infanteri Tentrem Basuki pimpin acara Korp Raport Purna Tugas Anggota di Lapangan Apel Makodim, Jalan Jenderal Sudirman No. 107 Brebes, Jawa Tengah. Senin (27/2/2023).

Disampaikan Dandim, bahwa anggotanya yang memasuki Masa Persiapan Pensiun (MPP) yakni Sertu Ali Sujito Babinsa Kalipucang dan Kalialang Koramil 02 Jatibarang, dan Sertu Ridoi Biroziqin Babinsa Tegalreja dan Tiwulandu Koramil 14 Banjarharjo.

Selama 6 bulan keduanya akan menjalani Masa Persiapan Pensiun (MPP), yaitu periode transisi bagi prajurit dan PNS TNI untuk kembali menjadi masyarakat seutuhnya.

“Negara memberikan kesempatan waktu tersebut untuk beradaptasi menjadi masyarakat, dimana situasinya akan sangat berbeda dari kehidupan dinas keprajuritan,” bebernya.

Lanjutnya, walaupun resmi dilepas kembali ke masyarakat, namun pengabdian mereka tidak terhenti sampai disitu, karena mereka juga beralih status menjadi prajurit cadangan TNI-AD yang sewaktu-waktu harus siap jika negara memanggil.

“Justru dengan purna tugas maka akan banyak waktu untuk berkreasi dan membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan yang bersifat positif tentunya,” sambung Dandim.

Sementara itu, Sertu Ali Sujito (warga Desa Pagongan Tegal) dan Sertu Ridoi (warga Desa Songgom Kecamatan Songgom Brebes) mengucapkan banyak terima kasih kepada TNI, pemerintah desa binaan mereka, Bhabinkamtibmas, serta segenap elemen masyarakat di desa binaannya itu, untuk sinergi dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif selama mereka berdinas. (Aan)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Guna Pastikan Kamtibmas Jelang Pilkades di 148 Desa, Aparat Gabungan di Brebes Rutin Patroli

Pasiter Kodim Brebes Cek Data dan Administrasi Koramil Tonjong

Ketua Persit KCK Koorcab Rem 071 Pimpin Sertijab Ketua Persit KCK Cabang XXI Dim 0711/Pemalang