Penyiapan Pramuka SWK Paguyangan Untuk Membantu Penanggulangan Bencana di Brebes Selatan

  

Brebes – Puluhan anggota pramuka penegak Saka Wira Kartika (SWK) Kecamatan Paguyangan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, diberikan pelatihan 5 krida secara berkala oleh Koramil 11 Paguyangan, Kodim 0713 Brebes. Senin (30/11/2020).









Dijelakan Pamong SWK Koramil 11 Paguyangan, Sertu Sugeng Widodo, bahwa kali ini materi yang diberikan adalah krida Navigasi Darat (Navrat) dan juga krida pioner.


“Untuk materi Navrat kali ini yaitu tentang cara menentukan koordinat dengan menggunakan protektor dan peta, serta pengenalan kompas prisma. Sedangkan untuk pioner yaitu cara membuat simpul hidup dan anyam rangkap, serta membuat tandu dragbar,” bebernya.


Sementara dikemukakan Ketua Dewan Saka Wira Kartika Koramil 11 Paguyangan, Puput Ega Safitri (18) mewakili rekan-rekannya, bahwa dirinya berharap apa yang dilakukan dapat bermanfaat bagi mereka pribadi maupun bagi masyarakat nantinya karena mereka adalah calon penerus bangsa.


“Kami terus diasah oleh Pamong Saka sehingga diharapkan kami siap membantu TNI dan pihak terkait jika terjadi bencana alam khususnya di wilayah Kabupaten Brebes selatan,” ungkapnya.


Puput tak lupa mengapresiasi Sertu Sugeng karena membimbingnya dengan sabar, humoris, dan kekeluargaan. (Aan)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Guna Pastikan Kamtibmas Jelang Pilkades di 148 Desa, Aparat Gabungan di Brebes Rutin Patroli

Pasiter Kodim Brebes Cek Data dan Administrasi Koramil Tonjong

Ketua Persit KCK Koorcab Rem 071 Pimpin Sertijab Ketua Persit KCK Cabang XXI Dim 0711/Pemalang